Alumni Smandoe angkatan 1992 Punya Website Berita

1769
Gebyar Reuni Perak alumni SMN Negeri 2 Padang 2017 lalu, heboh dan tanpa sekat, hingga kini selalu membekas. (foto:dok)

Padang,—Segera tayang, website resmi Alumni SMA Negeri 2 Padang angkatan 1992, www.92news.id namanya. Portal ini sebagai bentuk penyambung informasi antar dunsanak dan menambah literasi informasi perkembangan dunia.

“Insha Allah website ini segera tayang 1 Maret 2019, ini merupakan upaya mengukuhkan sambung rasa silaturahim antar sesama alumni satu angkatan, juga memberikan informasi terkait kekinian, era industri 4.0 menafikan jarak dan waktu, portal ini ujud silaturahim kami yang pernah menuntut ilmu di SMA Negeri 2 Padang lebih 27 tahun lalu,”ujar owner www.92news.id Ade Suharmansyah, di sela-sela persiapan tayang website di Padang.

Menurut Cibhoel nama keren dunia maya Ade Suharmansyah, ide adanya website muncul dari pembicaraan berbagai kawan seangkatan, seperti Adrian Toaik Tuswandi, Boby Sujaryanto, Oki Parman, De Basten dan lain-lain juga Ketua angkatan Ramli Putra.

Ade Suharmansyah, owner www.92news.com (foto: facebook@ade cibhoel)

“Sebuah keniscayaan portal ini eksis. karena kawan seangkatan banyak yang penulis maupun ber-background jurnalis, seperti Adrian ‘toaik’ Tuswandi, adalah pemegang kartu utama Dewan Pers kini menjadi Ketua Komisi Informasi Sumbar, ada Indra ‘awak’ Mardanus, staf Sekretariat DPRD Sumbar, sebelum menjadi ASN awak juga wartawan, lalu Dedi ‘basten’ Bastian, kini jurnalis di harian Rakyat Sumbar bertugas di Kepulauan Mentawai, untuk wartawan televisi, kami juga punya ada Emil Aulia yang kini bertugas di group televisi swasta nasional, jadi untuk sumber daya portal ini Insha Allah eksis sebagai penyambung rasa sesama alumni,”ujar Cibhoel.

Belum lagi untuk nara sumber, Ade Suharmansyah pastikan alumni se-almamaternya punya banyak, bahkan untuk konten portal dipastikan sudah ada alumni yang mengisinya. www.92news.id dari angkatan 92, oleh angkatan 92 dan untuk angkatan 92.

“Bersama sahabat portal ini eksis. Untuk tayang perdana kita sudah siapkan konten yang ringan-ringan dulu tapi bermanfaat buat siapa saja yang membaca website ini, ada kisah succes story kawan seangkatan, lalu ada klinik sehat yang di isi oleh kawan-kawan seangkatan berprofesi dokter, juga ada Intisari Islam diisi rutin setiap Jumat oleh Ust Zulhendri Zulkifli Imam Said, juga  ada info atau berita peristiwa yang kita kutip dari berbagai media mainstrem dengan menyebutkan sumber kutipannya,”ujar Ade.

Harus Basuo menjadi tagline reuni perak 2017 lalu, sangat bermakna. (foto: dok)

Terakhir, Ade Suharmansyah berharap untuk menjadikan portal ini jadi corong silaturahim untuk mengukuhkan rasa badunsanak kawan satu almamater.

“Kisah di sekolah dulu banyak tidak cukup kata merangkainya, kisah kawan sekarang juga heboh pasti banyak pencerahan didapat jika kita membacanya, kata orang bijak, berkisah dan tulislah untuk orang banyak, minimal buat anak, cucu kita nanti,”ujarnya. (redaksi)