Irman Gusman Siap Kawal Aspirasi Pembangunan Agam Lewat Jalur DPD RI

16
Irman Gusman saat ramah tamah bersama Bupati Agam Benni Warlis dan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di rumah dinas Bupati Agam, kamis 23/10/25.(foto:dok)

AGAM,92news.id – Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Daerah Pemilihan Sumatera Barat, Irman Gusman, melakukan kunjungan reses ke Kabupaten Agam, Kamis (23/10/2025). Kedatangan mantan Ketua DPD RI itu disambut hangat oleh Bupati Agam Benni Warlis, bersama para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di rumah dinas Bupati Agam.

Dalam kesempatan tersebut, Irman Gusman menyampaikan pandangannya mengenai pentingnya memperkuat hubungan antara masyarakat rantau dan ranah dalam mendorong kemajuan daerah. Ia menilai, potensi besar para perantau Minangkabau, khususnya dari Agam, merupakan kekayaan tersembunyi yang perlu dioptimalkan.

“Bagaimana hubungan rantau dan ranah. Saya senang mendengar visi dan misi yang disampaikan Bupati. Pesan saya, di era teknologi informasi saat ini, perantau adalah kekayaan tersembunyi yang bisa menjadi kekuatan besar bagi pembangunan daerah,” ujar Irman.

Irman mencontohkan, banyak masyarakat Agam yang sukses di berbagai bidang, termasuk teknologi informasi (IT). Menurutnya, mereka perlu dikonsolidasikan melalui data yang kuat agar bisa berperan lebih besar dalam pembangunan.

“Kita bisa belajar dari India, bagaimana diaspora mereka berperan membangun negara. Dengan teknologi sekarang, data memungkinkan kita memetakan potensi itu. Jika data kuat, maka tinggal ditindaklanjuti dengan langkah konkret,” katanya.

Irman juga menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pembangunan Kabupaten Agam melalui jalur DPD RI. Ia menilai, kekuatan utama Sumbar terletak pada nagari sebagai basis otonomi dan identitas sosial masyarakat Minang.

“Sumbar kekuatannya di nagari. Otonomi harus dipelihara karena orang Minang itu terikat dengan nagarinya,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Agam Benni Warlis mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas kunjungan Irman Gusman ke Agam. Menurutnya, kehadiran tokoh nasional sekaligus senator asal Sumbar itu merupakan momentum penting bagi daerah.

“Kami merasa mendapat durian runtuh dengan kunjungan Pak Irman Gusman. Beliau tokoh besar yang punya jaringan luas di pusat, dan tentu kami sangat berharap dukungan beliau dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat Agam,” katanya.

Benni juga menyampaikan berbagai kondisi dan tantangan pembangunan daerah kepada Irman, termasuk keterbatasan akses ke pemerintah pusat. Ia berharap, dengan dukungan Irman Gusman, banyak usulan program dan proposal pembangunan bisa mendapat perhatian lebih.

“Kami terbatas mengakses bantuan pusat. Karena itu, semua harapan dan masukan kami sampaikan ke Pak Irman Gusman agar bisa diteruskan,” ujar Benni menutup pertemuan.

Kunjungan reses tersebut diakhiri dengan ramah tamah antara Irman Gusman dan jajaran Pemerintah Kabupaten Agam, disertai dialog ringan mengenai arah pembangunan daerah ke depan. (*)